Selasa, 30 Oktober 2012

Kemenkes Akan Imunisasi Masal Difteri 19 Kabupaten/Kota


Kementerian Kesehatan akan menggelar imunisasi tambahan difteri secara serentak di 19 kabupaten/kota di Jawa Timur, menyusul ditetapkannya situasi kejadian luar biasa (KLB) difteri di daerah itu.

“Sesuai rekomendasi hasil evaluasi KLB difteri bulan Juni lalu, akan dilakukan imunisasi tambahan untuk lebih mengoptimalkan upaya penanggulangan KLB difteri di Jawa Timur,” kata Direktur Surveilans, Imunisasi, Karantina dan Kesehatan Mantra (Simkarkesma) Kementerian Kesehatan Andi Muhadir dalam temu media di Jakarta, Jumat (19/10).
Imunisasi masal itu akan digelar pada 12 – 24 November di Sumenep, Pamekasan, Sampang, Bangkalan, Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto, Kota Mojokerto, Jombang, Madiun, Kota Madiun, Pasuruan, Kota Pasuruan, Probolinggo, Kota Probolinggo, Jember, Bondowoso, Situbondo dan Banyuwangi.
Andi menyebut karena kelompok penderita difteri di Jawa Timur saat ini bergeser ke kelompok umur yang lebih tua, tidak lagi anak-anak, maka sasaran imunisasi tambahan juga akan diperlebar dari usia 2 bulan hingga 15 tahun.
Jenis vaksin difteri yang akan diberikan disesuaikan dengan golongan umur yaitu DPT-HB untuk usia 2 bulan-3 tahun, DT untuk usia 3-7 tahun dan Td untuk usia 7-15 tahun.
“Sedangkan target cakupan imunisasi ini minimal 95 persen, karena kalau kurang dari itu maka ada resiko untuk penularan lagi,” ujar Andi.
Total sasaran yang akan mendapatkan imunisasi tambahan ini adalah 1.160.699 anak 2 bulan-3 tahun, 1.291.296 anak 3-7 tahun dan 2.558.190 anak 7-15 tahun.
Tahun lalu, Kementerian Kesehatan telah melakukan imunisasi tambahan difteri di 10 kota/kabupaten di Jawa Timur, namun dinilai kurang maksimal sehingga kembali muncul wabah.
Menurut data Surveilans Nasional, KLB difteri telah menyebar di beberapa provinsi di Indonesia dengan Provinsi Jawa Timur menyumbang 83 persen kasus difteri di Indonesia.
Tanggal 11 Oktober 2011, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur telah menetapkan situasi KLB untuk Jawa Timur.(Ant/DNI)
sumber : http://www.metrotvnews.com/metromain/news/2012/10/20/110644/Kemenkes-Akan-Imunisasi-Masal-Difteri-19-Kabupaten/Kota

0 komentar:

Posting Komentar

SaYA